Selasa, 21 Juni 2011

Bersyukur atas kehidupan yang hebat

Hidup ini tidak hanya indah tetapi hebat dan luas. Gue bersyukur kepada Allah yang telah menciptakan dan memberikan gue kesempatan untuk bisa melihat keindahan yang ada. Semakin gue melihat sekitar, semakin gue menxyukuri apa yang diberikan Allah sekecil apapun untuk gue, bisa makan tiga kali sehari, masih bisa tidur dengan nyaman di kasur, masih bisa tinggal dirumah yang atapnya tidak bocor atau tersengat matahari. Gue terhanyut oleh banyak keadaan yang dialami oleh berbagai orang kala gue ngeliat di tv, internet dll. Nggak sedikit dari mereka yang berusaha bekerja mati-matian agar bisa mencari makan, entah dengan cara memulung sampah atau menari dijalan dengan dandanan yang mencolok.

Terkadang gue sering mengeluhkan sesuatu apalagi yang berhubungan dengan materi, gue rasa setiap orang pasti pernah mengalami permasalahan yang berhubungan dengan keuangan. Saat itu gue nggak sadar bahwa dibawah bumi, masih ada bumi dan di atas langit, masih ada langit. Jadi apa perlu juga yang kita sombongkan dari yang kita punya, toh semua akan kembali padanya. 

Jadi inget lagu de Massive yg judulnya "Jangan Menyerah", ya lagu motivator untuk semua orang berbagai kalangan. Coba gue nyanyiin sedikit reff-nya "Syukuri apa yang ada, hidup adalah anugrah. Tetap jalani hidup ini, melakukan yang terbaik. Tuhan pasti kan menunjukan, kebesaran & kuasanya bagi hambanya yang sabar dan tak kenal putus asa... JANGAN MENYERAH!" Good song! lagu d massive di atas adalah salah satu lagu yang menginspirasi gue, setiap gue denger lagu itu, saat itu juga pemikiran gue flashback dan selalu bersyukur. Bersyukur atas kehidupan yang hebat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Ninis Copyright © 2011 Design by Ipietoon Blogger Template | Illustration by Enakei | Blogger Blog Templates