Jumat, 11 November 2011

Mampir ke Kebun Raya Bogor, Yuk!!!

Siapa yang nggak kenal dengan kota hujan alias Bogor? Kota yang penuh keasrian diantara banyaknya pepohonan yang rindang dan juga suasana yang menyejukan. Kota Bogor memiliki banyak tempat pariwisata yang bisa menjadi tempat tujuan buat kalian yang pengen berkumpul bersama keluarga. Salah satunya, kebun raya bogor yang juga biasa disebut dengan kebun botani bogor. Kebun raya bogor yang letaknya di Jl. Ir. H Juanda ternyata memiliki banyak tempat yang asyik di dalamnya untuk dijadikan touring wisata dan spot foto. 
Gaya dulu Ach!!
Minggu yang lalu, tepatnya hari sabtu, Gue dan seorang teman berencana untuk mengisi weekend ke daerah Bogor, karena bingung dan belum hafal dengan daerah Bogor, akhirnya gue memutuskan untuk mengunjungi Kebun Raya Bogor. Demi mencari kesejukan dan keasrian suasana setelah berjalan melewati bunga bangkai, gue berjalan kaki mengelilingi area kebun raya, karena memang kendaraan pribadi tidak di izinkan untuk masuk. Tempat pertama yang gue kunjungi adalah museum Zoologi yang di dalamnya terdapat banyak fosil hewan jaman dahulu, untuk masuk museum Zoologi nggak dikenakan lagi biaya apapun, Gue pun mengelilingi museum tersebut dan terkesima dengan isinya. Dihalaman luar museum, ternyata juga disuguhkan kerangka dinosaurus yang besar dan kokoh.
kayanya salah deh yang mesti dikurung
Ouch No!!!
Setelah dari museum Zoologi, gue melewati Treub Laboratorium yang ternyata nggak dibuka, lalu gedung Konservasi, dan Garden Shop. Gue mampir sebentar di Garden Shop yang lengkap dengan jenis-jenis tumbuhan untuk melihat-lihat dan membeli sebuah tanaman untuk Ayah. Ayah gue memang mencintai tanaman, halaman rumah gue yang nggak luas dihiasi dengan berbagai jenis tanaman yang ada di pot dan Ayah yang merawatnya.

Setelah ke Garden Shop, gue memutuskan untuk beristirahat sejenak di pnggir sebuah danau yang disediakan juga tempat duduk di bawah pohon yang rindang. Melihat pemandangan sejuk, burung-burung di langit yang berkumpul mesra, serta angin sepoi-sepoi yang menyapu wajah membuat gue ngga mau beranjak dari tempat ini. Gue rasa, Kebun Raya Bogor ini patut masuk dalam daftar list wisata di Bogor kalian.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Ninis Copyright © 2011 Design by Ipietoon Blogger Template | Illustration by Enakei | Blogger Blog Templates